Game Gratis Game Strategi Runestone Keeper

Runestone Keeper

Runestone Keeper

Runestone Keeper

Game Strategi Runestone Keeper

Runestone Keeper – Sebuah penyihir telah membuka segel dari kekuatan misterius dan membangkitkan sang iblis yang sedang tertidur dengan maksud menghancurkan dunia. Muncullah seorang pahlawan yang pergi melakukan ekspedisi untuk menyelamatkan dunia dari kehancuran.

Demikianlah cerita yang dibawakan oleh Innoteg dalam game yang berjudul Runestone Keeper. Runestone Keeper adalah sebuah dungeon crawler yang bergenre game puzzle digabungkan dengan turn based combat RPG strategi yang merupakan sebuah game roguelike berlemen kartu.

Runestone Keeper

Banyaknya genre yang digabungkan dalam game Runestone Keeper, membuat hal tersebut membuat pengalaman dalam bermain game ini menjadi lebih kompleks. Untuk cara bermain game Runestone Keeper tergolong cukup unik.

Tidak seperti Dungeon Crawler lainnya, dalam Runestone Keeper permainannya merupakan sebuah papan dengan pemandangan dilihat dari atas. Kita bergerak selangkah demi selangkah dengan cara menyentuh kotak di sebelah kotak yang sudah terbuka.

Hampir mirip dengan puzzle atau sejenis game Minesweeper, setiap membuka kotak baru, ada kemungkinan kita akan bertemu dengan berbagai macam hal, dimulai dari perangkap, tembok, monster, item atau pintu untuk maju level berikutnya.

Runestone Keeper

Apabila kita bertemu dengan monster, kita tidak perlu langsung bertarung melawannya, dan masih bebas berkeliaran ketempat lain karena monster dalam game ini bersifat statis (tidak bergerak) sampai kita mengajaknya untuk bertarung.

Ada juga monster yang menghalangi laju jalan kita, sehingga mau tidak mau kita harus menghadapi monster tersebut untuk membuka jalan. Pertarungan melawan monster terjadi secara turn based, dimana kita cukup menyentuh kotak yang ada mosnternya untuk melakukan serangan dan secara otomatis monster tersebut akan menyerang balik.

Untuk membuka jalan ke level berikutnya, kita harus mencari sebuah kunci. Untuk menemukan kunci tersebut kemungkinan besar ada di tangan salah satu monster yang terdapat di level tersebut. Jadi kita harus tetap melawan monster untuk mencari kunci agar bisa melaju kelevel selanjutnya.

Jika kita mati dalam pertarungan melawan monster maka kita harus mengulanginya kembali dari awal permainan. Tetapi kita tidak perlu khawatir, karena ada banyak skill dan barang yang bisa di temukan di dalam level untuk membantu dalam mengalahkan para monster.

Runestone Keeper

Kita juga memiliki kemampuan untuk memilih salah satu diantara tiga tingkat kesulitan permainan, dimulai dari yang paling mudah sampai yang paling sulit. Di awal permainan kita hanya akan di berikan satu hero saja.

Untuk bisa mendapatkan hero yang baru, pemain harus menyelesaikan sebuah target yang cukup sulit, misalnya membuka svafa kita harus berhasil mencapai lantai 15 di Nightmare Mode atau membuka karakter Hogg yang bisa didapatkan dengan menyelesaikan lantai 15 di Chaos Mode.

Game runestone keeper patut untuk coba dimainkan karena terdapat banyak genre dalam game ini meskipun grafis yang ditampilkan seperti berada didalam dunia horror, membuat game ini patut dicoba untuk dimainkan. Game ini bisa didwonload secara gratis melalui Play Store

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Related Post